Resep Setup Kolang-Kaling

By August 31, 2015May 11th, 2017Resep Masakan Indonesia

Kolang-kaling atau biasa kita kenal dengan nama lain cengkaleng merupakan buah dari pohon aren dan biasanya dijual di pasar sudah jadi atau dalam keadaan yang sudah siap olah. Untuk membuat resep setup kolang-kaling ini, pilihlah kolang-kaling yang berbentuk pipih, karena hal ini menandakan kolang-kaling masih dalam keadaan muda, sehingga lebih empuk untuk diolah. Mencuci kolang-kaling sebaiknya hingga kolang-kaling tersebut tidak lagi mengeluarkan lendir dan bersih, lalu rendam selama 2 jam dengan air cucian beras. Setelah kolang-kaling siap, anda dapat membuat setup kolang-kaling dan berikut resepnya.

Resep Setup Kolang-Kaling
 
Waktu persiapan
Waktu memasak
Waktu total
 
Penulis:
Macam resep: Dessert
Cuisine: Indonesia
Saran penyajian: 5
Bahan-bahan
  • 500 gram kolang-kaling muda yang masih baru, cuci, dan tiriskan
  • 200 gram gula pasir
  • 5 butir cengkih
  • 5 cm kayu manis
  • 600 ml air
  • Sedikit pewarna merah atau hijau
Cara membuat
  1. Rebus 600 ml air dengan gula pasir, cengkih, kayu manis hingga mendidih dan keluar aroma harum.
  2. Masukkan kolang-kaling muda yang sudah ditiriskan.
  3. Masak setup kolang-kaling dalam api kecil hingga kolang-kaling matang, angkat.
  4. Hidangkan dalam keadaan dingin atau dapat juga dicampur dengan es campur.
  5. Beri sedikit pewarna makanan bila suka.
Kolang-kaling banyak terkandung serat yang baik bagi pencernaan. Setup kolang-kaling cocok dengan pola makan lebaran yang sangat kurang akan serat. Perlu diperhatikan dalam pemberian pewarna makanan. Gunakan pewarna makanan secukupnya agar warna kolang-kaling tidak terlalu mencolok. Anda dapat mencoba setup ini di rumah. Silakan mencoba!




Loading...