Rujak bebek/rujak tumbuk cukup mudah dijumpai hampir di setiap daerah terutama kota-kota besar. Konon kabarnya, jenis rujak yang satu ini berasal dari Jawa Barat. Namun ada yang menyebutkan rujak bebek berasal dari Jawa Tengah, mengingat istilah bebek dalam kosakata Jawa yang berarti tumbuk.
Di dalam tradisi masyarakat Jawa, rujak bebek merupakan salah satu menu wajib untuk merayakan 7 bulan usia kehamilan. Secara turun-temurun, rasa rujak bebek akan menjadi pertanda jenis kelamin anak yang akan dilahirkan. Jika terasa rujak asin, maka anak perempuanlah yang akan lahir. Namun jika terasa pedas, anak laki-laki yang akan dilahirkan.
Kelebihan rujak bebek adalah citarasa kesegaran berbagai jenis buah dan bumbunya jauh lebih menyatu jika dibandingkan dengan rujak lainnya. Selain itu, buah seperti pisang batu dan mengkudu yang memiliki rasa sepet (tawar dengan sedikit rasa kesat) tidak dapat ditemukan selain di dalam rujak bebek ini sehingga memberikan citarasa yang khas. Berikut resep bagaimana cara membuat rujak bebek/rujak tumbuk.
- 100 gram buah pace/mengkudu muda
- 100 gram jambu batu muda
- 100 gram pisang batu muda, cincang kasar
- 100 gram ubi merah, cincang kasar
- 100 gram jambu air kancing, belah jadi 4
- 100 gram nanas
- 3 sdm cabai merah
- 1 sdm garam
- 1 sdm terasi
- 100 gram gula merah
- Siapkan lumping kecil dengan penumbuk batu.
- Masukkan cabai, garam, terasi, gula merah, tumbuk hingga menjadi lunak.
- Masukkan pisang batu, mengkudu muda, dan ubi merah, tumbuk hingga hancur, terakhir masukkan nanas dan jambu air, tumbuk perlahan, aduk hingga rata.
- Hidangkan dengan diberi es batu.
Rujak yang satu ini memang tampak cukup ribet dalam pembuatannya karena bahan yang digunakannya pun cukup banyak. Tapi anda tidak akan menyesal bila anda mencicipi rujak bebek ini. Rujak bebek ini memiliki perpaduan rasa asam, manis dan pedas. Rujak ini sangat menyegarkan bila disantap.
Anda dapat membeli semua bahan yang diperlukan di pasar tradisional atau di penjual buah. Jika anda malas membuat rujak bebek, anda dapat membelinya di penjual rujak bebek. Sekarang dapat kita temui para penjual rujak bebek keliling. Tapi bila anda ingin mencoba membuatnya sendiri, anda dapat mengikuti resep di atas. Selamat mencoba!
Sumber gambar: updatekuliner.blogspot.com