Resep Brownies Tape Kurma

By May 25, 2015May 11th, 2017Amerika

Anda mengenal brownies sebagai kue lezat yang umumnya berbahan dasar cokelat. Jangan salah, Anda bisa lho kreatif dengan brownies! Padu padankan brownies dengan bahan-bahan lainnya seperti buah, hingga sumber karbohidrat lainnya. Salah satu sumber karbohidrat yang layak untuk dicoba adalah tape singkong.

Tape singkong dibuat dari fermentasi singkong menggunakan ragi, yang menghasilkan daging singkong lunak yang berkarakter khas manis dan asam. Rasa manis dan asam ini disebabkan oleh gula dan alkohol yang merupakan produk proses fermentasi. Umumnya tape singkong sudah banyak dijual di pasaran sehingga mudah didapat.

Kali ini kami menyediakan langkah-langkah mudah untuk membuat Brownies Tape Kurma yang dijamin lezat. Selamat mencoba!

Resep Brownies Tape Kurma
 
Waktu persiapan
Waktu memasak
Waktu total
 
Penulis:
Macam resep: Cemilan
Cuisine: Amerika
Saran penyajian: 8
Bahan-bahan
  • 100 gr tape, buang serabutnya, haluskan dengan menggunakan garpu
  • 50 gr tepung terigu protein sedang, ayak
  • 100 gr dark cooking chocolate (DCC)
  • 100 gr gula pasir
  • 90 ml minyak goreng
  • 50 gr kurma, cincang halus
  • 4 butir telur ukuran sedang
  • ⅓ sdt garam
  • 1.4 sdt pasta cokelat
  • ⅓ sdt baking pwder
  • Keju cheddar parut untuk toppingnya
Cara membuat
  1. Tim DCC bersama minyak goreng. Begitu minyak goreng panas, matikan api. Aduk hingga DCC meleleh, sisihkan.
  2. Panaskan panci untuk mengukus hingga air mendidih. Bungkus tutup panci dengan serbet bersih.
  3. Kocok telur dan gula menggunakan mixer hingga mengembang. Masukkan tepung terigu, garam dan baking powder. Aduk balik dengan spatula hingga rata. Tambahkan tape yang sudah dihaluskan dan kurma cincang. Aduk balik dengan spatula hingga rata.
  4. Tuang DCC yang telah dilelehkan. Aduk bali dengan spatula hingga rata.
  5. Tambahkan kurma cincang, aduk rata.
  6. Bagi menjadi dua adonan, adonan pertama beri dengan pasta coklat, aduk rata. Adonan kedua tanpa pasta coklat.
  7. Siapkan loyang loaf atau wadah tahan panas berbentuk loyang persegi panjang, olesi dengan margarin dan alasi dengan kertas roti yang telah diolesi margarin. Tuang adonan pertama ke dalam loyang, ratakan. Kukus hingga setengah matang di atas api sedang atau selama kurang lebih 15 menit.
  8. Tuang adonan kedua di atas adonan pertama. Kukus kembali hingga matang di atas api sedang selama kurang lebih 30 menit.
  9. Buka tutup panci, angkat loyang dari panci.
  10. Siapkan wadah datar, balik loyang, keluarkan brownies. Dinginkan dan potong-potong brownies. Taburi dengan keju cheddar parut.
  11. Brownies siap dihidangkan.
Tips: Jika Anda tidak terlalu menyukai citarasa tape yang manis, pilihlah tape dengan kematangan sedang, tidak terlalu berair dan tidak terlalu lembek. Tape dengan tingkat kematangan sedang akan lebih mudah diolah. Anda juga dapat mengganti kurma dengan buah kering lainnya jika Anda suka. Selamat memasak!

Sumber Gambar: sajiansedap.com




Loading...