Resep Talam Pisang
 
Waktu persiapan
Waktu memasak
Waktu total
 
Penulis:
Macam resep: Cemilan
Cuisine: Indonesia
Bahan-bahan
Bahan:
  • 8 buah pisang raja/tanduk
  • 150 gr tepung terigu
  • 125 gr gula pasir
  • 250 ml santan
  • 2 lembar daun pandan
Bahan Lapisan:
  • 75 gr tepung terigu
  • 30 gr tepung kanji
  • 125 gr gula pasir
  • Pewarna makanan hijau secukupnya
  • ½ sdt garam
  • ½ sdt vanili
  • 500 ml santan sedang
Cara membuat
  1. Potong-potong pisang seukuran dadu. Sisihkan.
  2. Campur tepung terigu, gula pasir dan santan. Satukan dengan potongan pisang. Aduk sampai rata.
  3. Masukkan ke dalam cetakan yang sudah diolesi minyak. Kukus bersama daun pandan selama 15 menit sampai setengah matang.
  4. Satukan semua bahan lapisan. Aduk sampai menjadi adonan licin. Tuang ke atas adonan pisang.
  5. Kukus lagi selama 25 menit atau sampai matang. Angkat.
Recipe by Baca Resep Dulu at https://www.bacaresepdulu.com/resep-talam-pisang/